Jelang UN 2013, Ribuan Siswa SLTA se-Rohul Ikuti Muhasabah di Masjid Agung



Riauterkini-PASIRPANGARAIAN- Jelang Ujian Nasional (UN) tahun ajaran 2012/2013, 15-18 April mendataabah di Masjid Agung Madani Islamic Centre Pasirpangaraian, Kamis (4/4/13).

Selain dihadiri ribuan siswa SLTA, Muhasabah jelang UN tahun ini turut dihadiri Bupati Rohul Achmad, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Rohul M Zen, serta kalangan guru SLTA dari 16 kecamatan.

Sekitar 2.100 siswa Kelas XII SLTA dari 16 kecamatan di Kabupaten Rokan Hulu ikuti Muhas Pada sambutannya, Bupati Achmad mengatakan walau UN hanya tiga hari, hal tersebut merupakan puncaknya dari ulas balik siswa selama tiga tahun belajar. Dia berharap pada puncaknya, kalangan siswa menggunakan waktu tersisa untuk belajar serius dan maksimal sehingga cita-cita dan prestasi tercapai sesuai keinginan.

Selain itu, kalangan siswa SLTA juga dimintanya menjaga kondisi kesehatan dan psikis, sehingga pada hari H nya, siswa siap menghadapi UN.

Kalangan siswa juga diminta tidak putus tingkat pendidikannya sampai di SMA, SMK atau MA, tapi dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi lagi yakni perguruan tinggi.

Agar seluruh anak-anak dapat melanjutkan belajar di perguruan tinggi, Pemkab Rohul janjikan bantuan beasiswa untuk kelanjutan pendidikan anak-anak Negeri Seribu Suluk, termasuk bantuan skripsi bagi mahasiswa strata satu (S1) dan strata dua (S2).

Terkait tahun 2013 merupakan tahun politik, kalangan pelajar juga diminta tidak ambil pusing memikirkannya. Bupati Achmad minta pelajar yang telah memiliki hak pilih agar tidak buang percuma hak pilihnya atau golongan putih (Golput).

Bukan itu saja, pelajar juga diminta bijak dalam memilih pimpinan. Untuk memilih seorang pimpinan harus diperhatikan pemimpin yang dapat membawa perubahan.

Sebelum Muhasabah, kalangan siswa ikuti khatam Al-qur’an dipimpin penceramah kondang dari Jakarta, Cecep Maulana. Muhasabah tersebut ditutup dengan do’a bersama dan berharap seluruh peserta UN lulus dengan hasil membanggakan.***(adv/hum) 



Sumber

0 comments: